Penyelamatan Arsip Penanganan Pandemi COVID-19 Sebagai Warisan Dokumenter Bagi Generasi Mendatang

Dinas Kearsipan Dan Perpustakaan Kota Probolinggo Sebagai Lembaga Kearsipan Daerah Mulai Mempersiapkan Diri Menerima Penyerahan Arsip Penanganan Pandemi Covid-19 Dari Pencipta Arsip (Opd) Dalam Rangka Penyelamatan Arsip Penanganan Pandemi Covid-19

Rakor Penyelamatan Arsip Covid-19

Kamis, 25 April 2024 bertempat di Aula  Perpustakaan Umum telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Penyelamatan Arsip penanganan Corona Virus Disease 19 (COVID-19) dalam rangka menindaklanjuti Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (SE Menteri PAN RB) Nomor 62 Tahun 2020 tentang Penyelamatan Arsip Penanganan Corona Virus Disease 19 (Covid-19), Arsip Penanganan COVID-19  yang tercipta bersifat statis dan harus dikelola dengan baik sebagai bahan penelitian dan  bagian dari Memori Kolektif Bangsa. 

Dokumen/arsip dari  cara  instansi   pemerintah  dalam  penanganan  COVID-19 tersebut  menjadi warisan dokumenter dalam konteks pengurangan dan manajemen   risiko   bencana.   Warisan   dokumenter   tersebut    merupakan sumber    daya   penting untuk    memberikan  perspektif  historis    mengenai upaya   pemerintah   maupun    warga   negara   dalam   penanganan pandemi COVID-19  sebagai  bagian  dari pelestarian dan  aksesibilitas  arsip  termasuk arsip  dalam  bentuk   digital. Perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kota Probolinggo diimbau untuk segera memberikan perhatian secara khusus terhadap arsip yang berkaitan dengan penanganan pandemi COVID-19. Dinas Kearsipan Dan Perpustakaan Kota Probolinggo sebagai Lembaga Kearsipan Daerah mulai mempersiapkan diri menerima penyerahan Arsip Penanganan Pandemi Covid-19 dari Pencipta Arsip (OPD) dalam rangka penyelamatan Arsip Penanganan Pandemi Covid-19.



Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin
LINK TERKAIT